BAZNAS Ngawi Gerak Cepat Santuni Korban Longsor
Baznas Ngawi: Pada hari Selasa 27 Pebruari 2024 Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Ngawi bergerak cepat menyambangi dan memberikan bantuan korban bencana longsor di Dusun Kesumorejo Desa Poncol Kecamatan Sine Kabupaten Ngawi warga yang terdampak musibah longsor Ngadiyo RT 07 RW 02 dan Saidi RT 08 RW 02.
Bantuan tersebut berasal dari Baznas yang berasal dari Zakat Infaq dan Shodaqoh Masyarakat Ngawi yang diperuntukkan untuk tanggap bencana di Kabupaten Ngawi, bantuan yang disalurkan berupa dana tunai diperuntukkan membantu meringankan membangun kembali rumah yang roboh akibat bencana longsor yang berada di wilayah kecamatan Sine
Harapan Dr. Hamdani, S.Ag., M.A selaku ketua bidang pengumpulan semoga dana dan sembako yang diberikan tersebut dapat bermanfaat untuk membangun rumah di lokasi yang baru karena lokasi rumah semula yang terkena longsor tersebut sudah sangat membahayakan dan masuk zona merah.
Dr. Hamdani, S.Ag., M.A juga mengharapkan sekitar ikut membantu membantu korban longsor tersebut dapat bergotong-royong dalam rangka mengoptimalkan dana yang diberikan sehingga dapat terwujud rumah layak huni bagi penerima.Hadir dalam acara tersebut selain Dr. Hamdani, S.Ag., M.A adalah Sekcam Kecamatan Sine, Koramil , Depala Desa Poncol bersama perangkat desa.