Baznas Ngawi dapat Apresiasi dari Baznas Jatim
Baznas Ngawi: Badan Amil Zakat Nasionala Kabupaten Ngawi kembali mendapatkan apresiasi dari Badan Amil Zakat propinsi Jawa Timur . bertempat di gedung Islamic center Surabaya Rabu (15/5) di Baznas Ngawi di minta untuk memberikan pemaparan program pembiayaan mikro yang berhasil mengurangi bank titil atau rentenir di Kabupaten Ngawi. program mikro finance tersebut berbasis pinjaman tanpa bunga dan tanpa angunan yang diberikan Baznas Kabupaten Ngawi kepada para PKL dan pedagang sayur yang berjumlah 508 orang. setiap orang mendapatkan kredit tanpa bunga sebesar Rp. 1.000.000 dengan masa pengembalian 1 tahun. ” Alhamdulillah masyarakat sangat antusias untuk menerima bantuan modal dari Baznas sebesar 1 juta tanpa angunan dan bunga. program ini akan di duplikasi oleh Baznas propinsi dan akan di berdayakan kepada seluruh kabupaten/kota di Propinsi Jawa Timur,”ucap Ketua Baznas Jatim Jati, Prof. Ali Maschan musa.
ia menambahkan, program pemberian modal mikro kepada masyarakat dengan tujuan pemberantasan rentenir dan bank titil merupakan keinginan dari bapak Pj. Gunerbur Jawa Timur. Beliau mengharapkan agar Baznas Provinsi Jawa Timur bisa melakukan intervensi pasar, untuk memberantas bank titil. Propinsi jawa timur siap membantu dana untuk pemberian modal mikro. Sementara ketua Baznas Ngawi, Samsul Hadi, S.HI., M.Pd.I menegaskan bahwa program bantuan modal mikro untuk masyarakat bertujuan untuk menambah modal pada pedagang sayur dan PKL, terutama agar mereka tidak terlilit hutang bank titil. “Atas Arahan Bupati Ngawi untuk menekan laju rentenir,. alhamdulillah Baznas Ngawi sudah sukses pentasyarufan bantuan modal untuk PKL dan pedagang sayur yang bermitra dengan Perbankan,”ucapnya.